Apartemen merupakan
hunian yang nyaman, sekaligus memberikan keamanan bagi penghuninya. Saat ini
tinggal di apartemen tidak hanya sekedar gaya hidup semata, tapi sudah menjadi
kebutuhan. Karena menunjang segala aktifitas harian yang penting bagi kehidupan
anda. Berada di kota besar, seperti Jakarta tidak sulit mendapatkan kawasan
apartemen. Tapi agar anda bisa mendapatkan apartemen sesuai keinginan, berbagai tips membeli apartemen di Jakarta berikut ini sangat layak anda pertimbangkan.
Apa saja
langkah-langkah khusus yang harus anda perhatikan?
1.
Apartemen Berada
di Lokasi yang Strategis
Jangan mudah
tergiur dengan tawaran harga apartemen yang terlalu murah. Tapi berada jauh
dari tempat bekerja anda, sekolah anak-anak, kampus, fasilitas umum seperti
mini market, restoran, bank, rumah sakit dan sebagainya. Karena tujuan membeli
apartemen adalah karena dukungan fasilitas memadai dan dekat dengan lokasi
kesibukan harian semisal tempat kerja anda. Jauhnya lokasi hanya akan menambah
biaya transportasi, tenaga dan waktu anda. Tujuan awalnya yang ingin berhemat,
justru malah terjadi pemborosan. Tips membeli
apartemen di Jakarta ini sangat penting
menjadi pertimbangan utama.
2.
Memilih Developer
dengan Reputasi baik
Teliti dahulu siapa
pengembang atau developer apartemen tersebut, untuk memastikan reputasinya.
Developer apartemen harus memiliki reputasi baik, profesional dan bertanggung
jawab. Anda bisa memantau jaringan bangunan yang telah dikembangkan. Langkah
ini sangat tepat guna menghindari permasalahan di kemudian hari, seperti lift
yang tidak berfungsi, listrik yang sering padam, pasokan air minim dan
sebagainya. Dengan begitu, keinginan anda untuk tinggal nyaman di apartemen
akan sirna dan justru menyusahkan anda.
Developer
berpengalaman berkelas internasional bisa menjadi pilihan pengembang yang
terbaik. Karena dengan demikian kualitas bangunan dan pelayanan terjamin yang
nantinya akan meningkatkan harga jual apartemen anda. Yang tentunya menjadi
investasi menguntungkan di masa depan.
3.
Memilih Apartemen
Sesuai Kebutuhan Anda
Pemilihan apartemen
tentunya harus disesuaikan dengan kebutuhan anda. Jika anda masih lajang mungkin
bisa memilih apartemen tipe studio yang berukuran kecil. Tapi kalau anda
sebentar lagi akan melangsungkan pernikahan, setidaknya anda harus memilih
apartemen dengan dua kamar agar lebih nyaman. Sesuaikan juga dengan budget yang
anda miliki, karena setiap bulannya ada biaya ekstra yang harus dikeluarkan
untuk pembayaran beragam fasilitas yang anda nikmati, seperti biaya pengelolaan
sampah, perawatan lift, keamanan dan sebagainya.
Demikianlah beberapa tips
membeli apartemen di Jakarta yang dapat digunakan ketika ingin membeli apartemen
impian anda.
Komentar
Posting Komentar